Rabu, 20 Juni 2012

Oh Suranadi....

Kunjungan pertama liburan ke Lombok Part II adalah Pura Suranadi. Pura Suranadi terletak di kecamatan Narmada, kabupaten Lombok Barat. Kalau dari pusat kota Mataram sebenarnya jarak Narmada nggak begitu jauh. Waktu yang dibutuhkan dari Mataram ke Narmada kurang lebih 30 menit. Saat berlibur ke Suranadi, pemandangan yang terlihat dominan adalah hijaunya pepohonan. Disana juga ada banyak monyet yang tinggal dan berkeliaran. Suranadi sebenarnta bukan hanya sebuah pura, tetapi juga berfungsi sebagai taman hutan lindung.

Ada pengalaman seru sewaktu berkunjung ke Pura Suranadi, yaitu memancing belut. Belut? Nggak salah tuh? Iya, beneran belut. Tapi ini bukan sembarang belut. Mula-mula wisatawan disarankan membeli telur asin matang. Memancing disini bukan berarti harus memasukkan telur ke kolam. Telur itu cuma kita bawa saja sebagai penarik minat penampakan belut. Nah, kalau kita lagi beruntung dan bisa melihat belut suci, hal ini dipercaya bakalan membawa berkah bagi manusia tersebut. Waktu belut suci tersebut muncul, banyak wisatawan yang make a wish dengan harapan bisa terkabul segala impiannya. Percaya nggak percaya, inilah salah satu budaya masyarakat Hindu di pulau Lombok.


Desa Sade Sebagai Desa Tradisional Suku Sasak
Desa Sade: Desa Tradisional Suku Sasak di Lombok

Destinasi berikutnya adalah berkunjung ke desa Sade. Desa Sade merupakan desa suku Sasak yang aslinya beragama Islam. Suku Sasak sendiri merupakan penduduk asli Pulau Lombok. Selama berabad-abad lamanya mereka tinggal di Lombok dan mempertahankan tradisi. Kalau menyebut Suku Sasak di Lombok, saya jadi ingat keberadaan Suku Baduy di Banten. Desa adat ini terletak di wilayah Lombok Tengah, tepatnya di kecamatan Pujut. Penduduk desa ini menjual beragam kerajinan khas suku Sasak. Misalnya rantai unik yang memakai liontin dari koin lama mata uang Indonesia. Setiap sudut desa terlihat menarik untuk diabadikan dalam gambar tempat wisata.

Ada satu fakta yang menarik perhatian saya dari desa ini. Mereka menggunakan campuran tanah liat dan kotoran kerbau untuk membuat lantai rumah mereka sekeras semen. Bahkan untuk membersihkan rumah warga, mereka menggunakan campuran kotoran kerbau. Sungguh adat-istiadat yang unik. Mungkin hal tersebut terdengar aneh, sekaligus menjijikkan, bagi masyarakat modern. Namun kenyataannya, masyarakat adat Sasak tetap bisa bertahan hidup sampai sekarang dengan melestarikan budaya peninggalan nenek moyang. Pasti ada rahasia di balik penggunaan kotoran kerbau untuk bahan bangunan rumah.

Pastinya semua itu termasuk ke dalam Paket tour Lombok yang sudah di sediakan mas bro.

Jumat, 04 Mei 2012

Super Review Mio J

Ya, benar sekali Mio J merupakan produk teranyar besutan Yamaha Indonesia, Dengan teknologi andalannya yang merupakan matic terbaru dengan menggunakan teknologi injeksi pertama di Indoensia selain Honda.

Berikut lihat hasil super review dari Media super : Motor matic injeksi irit harga murah


Add Image Yamaha Writing Competition

Add Image Yamaha Writing Competition

Add Image Yamaha Writing Competition

Add Image Yamaha Writing Competition

Add Image Yamaha Writing Competition

Add Image Yamaha Writing Competition
Materi Gambar MIO J Teen Yamaha Writing Competition

Add Image Yamaha Writing Competition

Add Image Yamaha Writing Competition

Add Image Yamaha Writing Competition

Add Image Yamaha Writing Competition

Add Image Yamaha Writing Competition

Add Image Yamaha Writing Competition

Jumat, 20 April 2012

Review dan Spesifikasi HTC One X

Personal News Magazine - HTC merilis One X dan One V bersamaan hari ini. Seri ponsel cerdas yang mengusung tagline Amazing Camera dan Authetic Sound ini, memungkinkan Anda menikmati kecepatan aktivasi kamera hanya dalam 0,7 detik dan autofocus 0,2 detik.

Kelengkapan kamera seri One ini hadir dengan diafragma F2.0. Fitur HTC ImageSense dan HTC Smart Flash dapat menghasilkan foto terbaik kendati dalam keadaan pencahayaan kurang atau gelap.

Dengan Video Pic, Anda dapat mengambil foto dan video pada saat bersamaan hanya dengan menekan tombol rana. Kamera secara langsung mengambil foto dengan video masih merekam.

Untuk suara, seri One hadir dengan teknologi Beats Audio yang memberikan hasil suara terbaik.

"Kedua fitur kamera dan audio ini paling sering digunakan oleh konsumen di seluruh dunia, seperti fitur musik. Ini penting untuk hiburan. Dengan dukungan aplikasi yang bagus, menjadikan pengalaman terbaik bagi pengguna," ujar Direktur Marketing HTC Indonesia, Djunaidi Satrio, dalam peluncuran produk di Annex Building, Jakarta, Jumat 20 April 2012.

Nilai tambah lain dari seri One ini yakni mempunyai media penyimpanan komputasi awan Dropbox dengan kapasitas 25 GB yang diberikan gratis selama 2 tahun. "Memori cloud cukup registasi, (buat) password, dan tak perlu khawatirkan memori," cetus Country Manager HTC Indonesia, Agus Sugiharto Rusli.

Dalam One X, pengguna juga dapat menikmati pengalaman multimedia kualitas HDMI dengan fitur HTC Media Link.

Saat ini, HTC One V sudah tersedia di pasaran dengan harga Rp2,99 juta. HTC One X seharga Rp6,59 juta akan segara hadir di pasaran dua pekan mendatang.

Spesifikasi HTC One X:
Prosesor: 1,5 GHz Quad Core
OS: Android 4.0
Dimensi: (134,36 mm x 69,9 mm x 8,9 mm), layar sentuh 4,7 inci
Layar: LCD 720p HD, layar sentuh 4,7 inci, Corning Gorilla Glasskamera 8 MP

Spesifikasi HTC One V:

Prosesor: 1 GHz
OS: Android 4.0
Dimensi: (120 mm x 59,7 mm x 9,24 mm).
Layar: layar sentuh 3,7 inci WVGA, resolusi 480x800, kamera 5 MP.